Berita
Kunjungan Tim Direktorat Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kemensos RI ke Fakultas Vokasi USD
23/December/2024 WIB

Pada Kamis, 19 Desember 2024, Fakultas Vokasi Universitas Sanata Dharma (FV USD) menerima kunjungan istimewa dari Tim Direktorat Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kementerian Sosial RI. Kunjungan ini bertujuan untuk melihat langsung hasil penelitian inovatif salah satu dosen Fakultas Vokasi, Bapak Ign. Deradjad Pranowo, S.S., M.Eng., yaitu Kursi Roda Listrik dengan Kendali Sinyal EEG untuk Pasien Stroke.
Tim dari Kemensos menunjukkan antusiasme besar terhadap penemuan ini. Mereka menggali informasi teknis mengenai cara kerja kursi roda serta berdiskusi tentang potensi produksinya untuk membantu penyandang disabilitas. Tidak hanya itu, mereka juga mencoba secara langsung kursi roda ini, yang berhasil dikendalikan untuk maju, belok kanan, dan belok kiri menggunakan sinyal EEG yang dipadukan dengan teknologi gyroscope.
Selama kunjungan, Tim Kemensos memberikan beberapa masukan penting, terutama terkait kecepatan, keamanan, dan keselamatan pengguna. Mereka berharap kursi roda ini dapat segera disempurnakan dan diproduksi untuk memberikan manfaat nyata bagi penyandang disabilitas di Indonesia.

Fakultas Vokasi USD menyambut baik peluang kolaborasi ini. Penyempurnaan terus dilakukan agar kursi roda listrik dengan kendali sinyal EEG ini dapat memenuhi kebutuhan pengguna dengan optimal. Kedua belah pihak berharap kerja sama yang lebih intensif di masa depan antara dunia pendidikan, khususnya FV USD, dengan Direktorat Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kemensos RI.
Melalui kunjungan ini, Fakultas Vokasi Universitas Sanata Dharma kembali menegaskan komitmennya dalam menghasilkan inovasi yang mendukung pengembangan alat bantu penyandang disabilitas, sejalan dengan misi menciptakan solusi nyata untuk kebutuhan masyarakat.
back
- Mengenal Robotika Sejak Dini: SDN 3 Jatiroto Gelar Pelatihan Seru Bersama Universitas Sanata Dharma
- Mahasiswa ICAM Perancis Presentasikan Proyek Riset Final di Fakultas Vokasi USD
- Fakultas Vokasi Universitas Sanata Dharma Gelar Pelatihan Coding Robot untuk Siswa SMA Dominikus Wonosari
- SOSIALISASI PKM 2025
- Implementasi Sensor Cahaya dan Suara dalam Pembelajaran STEM untuk Siswa SD Eksperimental Mangunan di Workshop Vokasi USD
- Salam Senyum Berbasis AI, Pameran Alat Elektromedis dan Games "3 Raja Dari Timur" Meriahkan Natal Bersama SMPN Se-Kapanewon Depok
- Kunjungan Tim Direktorat Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kemensos RI ke Fakultas Vokasi USD
- Optimalisasi Pembelajaran STEM di SD Kanisius Beji Melalui Pengabdian kepada Masyarakat: Pelatihan Robot Line Follower sebagai Alat Pendidikan Inovatif
- Inovasi Mini IPSRS: Langkah Tepat Menuju Pembelajaran Elektromedis yang Praktis
- Tiga Dosen Fakultas Vokasi Universitas Sanata Dharma Memperoleh Paten Sederhana