Berita

Kegiatan PSE Paroki Minomartani

13 Februari 2025

Pada tanggal 8 Januari 2025 R.A. Yashinta Sekarwangi Mega, anggota Dewan Perwakilan Daerah RI periode 2024-2029 memberikan bantuan sembako kepada umat Katholik di wilayah Kevikepan  Yogya Timur. Untuk paroki Minomartani menerima bantuan sebanyak 70 pak sembako. Pengambilan sembako di sekretariat Kevikepan Yogya Timur yang berada di samping gereja Pringwulung, dilakukan oleh Dr. Rita Eny Purwanti, S.Pd., M.Si.

selaku koordinator tim Pelayanan Sosial dan Ekonomi(PSE) Paroki Minomartani Sleman. Selanjutnya bantuan sembako didistribusikan ke 27 lingkungan yang berada di wilayah paroki Minomartani. Pemberian sembako ke lingkungan dengan meminta bantuan ketua lingkungan untuk mencermati umat yang masih tergolong pra sejahtera, namun belum mendapat bantuan sembako secara rutin dari paroki. Akhirnya 70 sembako tersebut diserahkan kepada umat yang sudah didaftarkan oleh ketua lingkungan masing-masing dan diambil pada tanggal 11 Januari 2025.

Selain bantuan sembako yang sifatnya temporary, umat paroki Minomartani yang termasuk dalam kelompok pra sejahtera juga menerima bantuan sembako secara rutin per bulan dengan nilai Rp 150.000,00 per pak.   Selama tahun 2024 bantuan sembako yang telah disalurkan ke umat pra sejahtera rata-rata 40 pak per bulan dengan nilai  Rp 150.000,00 per pak, sehingga total senilai Rp 72.000,000,00.   PSE paroki Minomartani juga memfasilitasi permohonan bantuan bencana alam ke paroki maupun kevikepan. Pada tahun 2024, paroki Minomartani menyalurkan bantuan untuk bencana alam berupa kerusakan rumah akibat angin puting beliung kepada empat keluarga senilai  Rp 3.440.000,00. Selain itu PSE juga memberikan kesempatan kepada umat yang memiliki usaha skala kecil untuk meminta bantuan dana usaha. Selama tahun 2024 bantuan usaha diberikan kepada satu umat lansia yang masih memiliki usaha angkringan senilai Rp 1.000.000,00. 
Pemberian sembako maupun bantuan usaha dilakukan setelah PSE melakukan survei lokasi dan melakukan wawancara kepada pemohon. Hanya pemohon yang memenuhi kriteria yang mendapat berbagai bantuan tersebut.  

Berbagai kegiatan yang dilakukan oleh PSE bertujuan untuk mewujudkan tercukupinya kebutuhan sembako bagi umat yang termasuk dalam kelompok pra sejahtera di paroki Minomartani.

Kembali