Alasan Kuliah di Sastra Indonesia
Akreditasi Unggul
Program Studi Sastra Indonesia USD memiliki pengalaman mengelola program studi dengan baik. Hal tersebut dibuktikan dengan peringkat akreditasi A yang diperoleh sejak 2003 s.d. 2024.
Ketika peringkat akreditasi menggunakan predikat yang baru (Unggul, Baik Sekali, dan Baik), per 27 Februari 2024, Program Studi Sastra Indonesia USD meraih peringkat akreditasi Unggul.
Pengakuan dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) tersebut menandakan bahwa Program Studi Sastra Indonesia USD memiliki tata kelola yang memenuhi dan bahkan melampaui standar nasional pendidikan tinggi.
Dampaknya, mahasiswa memperoleh jaminan bahwa akan mendapatkan pelayanan akademik yang berkualitas.