Berita
Kuliah Umum oleh Prof Doseok Kim
26-10-2016 08:36:04 WIB
Program Studi Pendidikan Fisika menyelenggarakan Kuliah Umum pada hari Kamis 20 Oktober 2016 di Kampus III Paingan. Kuliah umum ini disampaikan oleh Prof Doseok Kim dari Jurusan Fisika Universitas Sogang, Korea Selatan.
Prof Doseok Kim ahli dalam bidang “Softmatter optical spectroscopy”. Karya penelitiannya meliputi:
- Terapan single molecule spectroscopy pada bidang biologi
- Non linear spectroscopy
Pada kuliah umum ini Prof Doseok Kim menyampaikan materi “Broadband sum-frequency vibrational spectroscopy for study of liquid surfaces”. Materi kuliah ini menyangkut pengantar optika non-linear, setup experiment dan terapannya.
Acara ini sungguh menarik para mahasiswa. Mahasiswa juga mengajukan pertanyaan yang terkait dengan presentasi Prof Doseok Kim. Melalui kuliah umum ini mahasiswa mendapat tambahan wawasan dan pengetahuan. Seluruh peserta dengan antusias mengikuti acara dari awal sampai akhir
kembali
- Pendampingan OSN Fisika SMA Stella Duce I Yogyakarta
- Dosen Prodi Pendidikan Fisika USD, menjadi narasumber lokakarya penyusunan modul praktikum di UNIKA Weetebula
- Dosen Prodi Pendidikan Fisika USD Melakukan Pendampingan Udayana Physics Championship (UPC) 2024 di SMA Negeri 4 Denpasar
- Kunjungan Program Studi Pendidikan Fisika UKSW
- Kunjungan siswa-siswi SMA Pangudi Luhur Sedayu.
- Sharing Alumni Prodi Pendidikan Fisika
- BEASISWA STUDI 4 TAHUN PENUH
- Lomba Foto #3 AIR
- Lomba Foto #2
- Webinar Pendidikan Fisika 2021